Teknologi

Hentikan Gangguan! Tips Mudah Menghapus Iklan di Smartphone

Y2F.Media — Iklan yang muncul di ponsel sering kali mengganggu kenyamanan pengguna, terutama saat sedang fokus pada suatu aktivitas. Untuk itu, berikut adalah beberapa cara untuk memblokir iklan di ponsel Anda.

Iklan merupakan salah satu sumber pendapatan bagi pengembang situs web atau pembuat konten, yang memungkinkan mereka menyediakan layanan dan konten secara gratis. Namun, menghapus iklan sering kali tidak mudah, baik itu dari notifikasi maupun pop-up.

Berikut adalah cara sederhana untuk menghapus iklan di berbagai merek ponsel seperti Oppo, Samsung, Xiaomi, Vivo, dan perangkat Android lainnya.

1. Menghapus Iklan di Peramban

Google Chrome dilengkapi dengan pemblokir pop-up dan iklan yang dapat dinonaktifkan. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka Google Chrome di ponsel Android Anda.
  • Ketuk ikon tiga titik di sudut kanan atas dan pilih “Settings”.
  • Pilih “Site settings”.
  • Gulir ke bawah dan pilih “Pop-ups and redirects”.
  • Nonaktifkan “Pop-ups and redirects”.
  • Kembali ke “Site settings” dan pilih iklan yang ingin dihapus.
  • Matikan iklan yang mengganggu.

Jika Anda ingin menghapus iklan saat berselancar di internet, pertimbangkan untuk menggunakan peramban pihak ketiga, karena Chrome tidak mendukung ekstensi pemblokir iklan di ponsel.

2. Menghapus Iklan di Ponsel Samsung

  • Buka menu “Settings”.
  • Pilih “Samsung Account”.
  • Masuk ke menu “Privacy” dan pilih “Customization Service”.
  • Nonaktifkan “Customization this phone” untuk menghentikan konten yang dipersonalisasi, yang seringkali mengandung iklan.

3. Menghapus Iklan di Ponsel Xiaomi

Ada tiga cara untuk menghapus iklan di Xiaomi, yaitu melalui “Settings”, “MiUI System Ads”, dan aplikasi “Tema”. Berikut penjelasannya:

Dari Settings:

  • Buka menu “Settings”.
  • Pilih “Sandi & Keamanan”.
  • Masuk ke opsi “Privasi” dan tekan “Layanan Iklan”.
  • Nonaktifkan “Rekomendasi Iklan yang dipersonalisasi”.

Dari MiUI System Ads:

  • Buka menu “Settings”.
  • Pilih “Sandi & Keamanan”.
  • Pilih “Otorisasi dan pencabutan”.
  • Nonaktifkan “MiUI System Ads”.

Dari aplikasi Tema:

  • Buka aplikasi “Tema”.
  • Pilih menu “Profil” dan klik “Settings”.
  • Nonaktifkan “Tampilkan Iklan”.

4. Menghapus Iklan di Ponsel Oppo

  • Buka menu “Settings”.
  • Klik “Apps”, lalu “App Management”.
  • Cari aplikasi dengan nama atau ikon yang mencurigakan.
  • Tekan “Uninstall” pada aplikasi tersebut.

5. Menghapus Iklan di Ponsel Vivo

  • Buka menu “Settings”.
  • Pilih “Aplikasi dan Notifikasi”.
  • Pilih “Aplikasi yang menampilkan iklan”.
  • Pilih “Izin aplikasi”.
  • Nonaktifkan “Izin tampilkan di atas aplikasi lain”.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat menikmati pengalaman menggunakan ponsel yang lebih nyaman tanpa gangguan iklan.


>> Gabung di Channel WhatsApp 👉 Y2F Media <<
Shares:
Show Comments (0)
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

two + 10 =