Y2F.Media — Baru-baru ini para remaja dan kawula muda mengikuti tren menjadi anak senja, yaitu sebutan bagi mereka yang menyukai segala sesuatu yang berkaitan dengan senja.
Fenomena anak senja sempat menjadi tren di kalangan remaja dan kawula muda belakangan ini. Anak senja adalah anak-anak kelahiran 1990-an hingga awal 2000-an yang menyukai momen matahari terbenam. Mereka juga sering dikaitkan dengan indie, puisi, dan memiliki ciri khas yang unik dan menarik.
Menjadi anak senja tidak hanya sekedar menikmati keindahan langit kala matahari terbenam, tetapi juga mencerminkan cara unik merayakan momen keheningan yang penuh makna.
Anak senja seringkali digambarkan sebagai individu yang puitis, menyukai kontemplasi, dam terhubung dalam alam secara mendalan.
Di media sosial, fenomena ini semakin marak terjadi. Unggahan foto dengan latar langit senja, disertai kutipan puitis telah menjadi ciri khas anak senja di platform media sosial seperti instagram.
Jadi, apakah kamu juga ikut menjadi anak senja?