Berita

Walikota Apresiasi Kiprah Pramuka Jakarta Pusat, Siap Dukung Muscab

Y2F.Media — Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Jakarta Pusat melakukan audiensi resmi dengan Walikota Jakarta Pusat, bertempat di Kantor Walikota, Rabu, 16 April 2025.

Audiensi ini dipimpin langsung oleh Ketua Kwarcab Jakarta Pusat Kak Yadi Rusmayadi, didampingi oleh para Wakil Ketua serta Bendahara Kwarcab.

Arifin, Walikota Jakarta Pusat menerima audiensi tersebut secara langsung, didampingi oleh Asisten Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Kepala Bagian Kesra, dan Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga (Kasudin Pora). Pertemuan berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat kebersamaan.

Dalam kesempatan ini, Kwarcab menyampaikan beberapa poin penting, di antaranya arahan terkait pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab), laporan kegiatan yang telah dilaksanakan selama masa kepengurusan, serta ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kota Jakarta Pusat atas dukungan penuh selama dua periode kepemimpinan Kak Yadi.

Walikota menyampaikan apresiasi tinggi terhadap eksistensi Pramuka Jakarta Pusat. Menurutnya, Pramuka telah menunjukkan kontribusi nyata dalam berbagai kegiatan pemerintah kota.

“Pramuka Jakarta Pusat menunjukkan eksistensi yang luar biasa. Terlihat dari kehadiran dan keterlibatan aktif dalam kegiatan-kegiatan pemerintah. Ini adalah bukti nyata bahwa Pramuka terus hadir dan relevan,” ujar Walikota.

Dok. Istimewa/Kwarcab Jakpus

Pihaknya juga menegaskan pentingnya keberadaan gerakan Pramuka dalam dunia pendidikan, serta menyampaikan bahwa prestasi yang telah diraih Kwarcab Jakarta Pusat merupakan bagian dari sejarah yang patut dikenang.

Terkait pelaksanaan Muscab, Walikota mempersilakan untuk dilaksanakan pada bulan Desember dan menyatakan bahwa Pemerintah Kota Jakarta Pusat siap mendukung penuh mulai dari persiapan hingga pelaksanaan.

“Saya berharap calon ketua ke depan adalah sosok yang memiliki waktu untuk mendorong Pramuka Jakarta Pusat semakin maju,” tambahnya.

Walikota juga menyampaikan harapannya agar Pramuka Jakarta Pusat bisa menjadi kiblat bagi kepramukaan di DKI Jakarta.

Audiensi ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara Gerakan Pramuka dan Pemerintah Kota Jakarta Pusat, yang selama ini berjalan dalam semangat simbiosis mutualisme.


>> Gabung di Channel WhatsApp 👉 Y2F Media <<
Shares:
Show Comments (0)
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

six − 5 =